Kamis, 05 April 2012

Tips membawa bayi saat naik pesawat


Ini merupakan pengalaman perjalanan kami terbang dengan pesawat bersama akan kami yang masih bayi. Saat itu bayi kami berumur 1 bulan. Awalnya sangat khawatir, namun kami memberanikan diri untuk tetap menggunakan pesawat karena transportasi itulah yang kami nilai benar-benar layak dari pilihan menggunakan transporti laut ataupun darat. Waktu itu perjalanan yang kami tempuh adalah rute Padang ke Jakarta. Syukurlah, sampai dengan saat ini (usianya sudah 15 bulan) kondisinya sehat dan normal seperti anak-anak lain yang seusianya. Bahkan setelah perjalanan itu, kami ikutkan dia lagi untuk terbang dari Jakarta ke Padang dan Padang ke Jakarta serta penerbangan dari Jakarta ke Palembang dan dari Palembang ke Jakarta.
Dari setiap perjalanan terbang bersama bayi kami selalu persiapkan perbekalan yang cukup. Berikut ini adalah tips perjalanan dengan bayi anda.
1. Pastikan bayi anda dalam kondisi sehat.
2. Siapkan perlengkapan bayi anda yang mudah untuk dijangkau.
Perlengkapan disiapkan secukupnya dalam tas yang selalu kita bawa.
- Baju, Celanan, pembalut, tissue basah, botol minum, tempat makan, perlak, dsb
3. Pilih maskapai pada rute tersebut yang memilik armada generasi terbaru.
4. Susukan bayi jika sudah ada di dalam pesawat.

By. Hipokrates

0 komentar: